News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Pesan Moral Dibalik Sebuah Kisah Bahwa Hidup Ini Tiada Yang Gratis

Pesan Moral Dibalik Sebuah Kisah Bahwa Hidup Ini Tiada Yang Gratis



Seorang Pria membuat sebuah wahana wisata yakni kebun binatang dan memberikan harga tiket masuk Rp.500 ribu rupiah. Hari pertama tak satupun pengunjung yang datang. 

Hari keduapun sama tak ada pengunjung yang datang. Pemilik kebun pun menurunkan harga tiket masuk menjadi Rp.250 ribu. Akan tetapi hasilnya tetap sama tak satupun pengunjung yang datang.

Masih seperti trik pertama pemilik kebunpun menurunkan harga tiket masuk menjadi Rp.50 ribu rupiah. Tapi tetap sama saja, pengunjung tak satupun tertarik.

Terakhir pemilik kebun menggratiskan biaya tiket masuk kebun binatang miliknya untuk para pengunjung. Pemilik kebun yang telah menggelontorkan banyak uang membuat wahana wisata itupun berpikir keras agar modalnya kembali bahkan mendapatkan untung besar. Tapi bagaimana ia bisa untung kalau harga tiket saja Ia gratiskan ?

Setelah banyak pengunjung datang memasuki wahananya dengan banyak jenis binatang jinak maupun buas yang menjadi koleksi si pemilik kebun binatang. 

Ia pun berinisiatif berpikir keras agar modal nya kembali bahkan mendapatkan untung. Muncul ide si pemilik kebun binatang, Diapun akhirnya melepaskan semua binatang yang ada dalam wahana baik binatang jinak maupun yang buas.

Kemudian diapun membuat 1 pintu keluar untuk pengunjung dengan harga tiket keluar sebesar Rp. 500 ribu. 

Tak satupun pengunjung menolak harga tiket tersebut sedangkan binatang buas seperti harimau, singa, anjing, ular dan lainnya terus berkeliaran dalam wahana itu.

Satu persatu pengunjung membeli tiket untuk keluar dari wahana itu meski harga mahal.

Dari cerita diatas, pesan moral untuk kita bahwa kita mesti berfikir didunia ini tidak ada yang gratis sekalipun terlihat gratis namun pada akhirnya kita mesti membayarnya. 

Seperti aku -akun sosial media, Facebook, Instagram, tiktok terlihat gratis kita daftar dan membuat akunnya maupun nonton konten bahkan live sosial media semua terlihat gratis bahkan Berjam-jam waktu kita habis olehnya.

Tahukah kalian sampai detik ini pemilik akun sosial media Facebook dan Instagram Mark Zuckerberg menuai keuntungan triliunan dolar setiap detiknya dari akun sosial media yang Dia buat. 

Begitulah cara kerja sistem yang membuatnya di datangi oleh uang, bukan ia yang mencari uang tapi uang yang mencarinya setiap detik.

Begitulah dengan kita sekarang mari berfikir, manfaatkan waktu dan uangmu untuk bekerja, bukan kamu yang menjadi kerbau demi sejumput rumput mengenyangkan perut. (Jaz)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar