News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Panen Raya Padi di Pesisir Barat: Wabup Apresiasi Dedikasi Petani

Panen Raya Padi di Pesisir Barat: Wabup Apresiasi Dedikasi Petani


 

Pesisir Barat – Wakil Bupati Pesisir Barat, Irawan Topani, S.Sos., M.M., menunjukkan dukungan penuh terhadap sektor pertanian dengan menghadiri acara Panen Raya Padi serentak di 14 provinsi.

Acara yang berlangsung di Pekon Marang, Pesisir Selatan, Senin (7/4/2025), ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional.
 
Selain Wakil Bupati, turut hadir Kapolres Pesisir Barat, AKBP. Alsyahendra, S.I.K., Dandim 0422/Lampung Barat, Letkol. Inf. Rinto Wijaya, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Unzir, S.P., anggota DPRD Pesisir Barat, serta masyarakat setempat.

Acara ini merupakan bagian dari program nasional Kementerian Pertanian yang bertujuan mempercepat swasembada pangan. Puncak acara panen raya serentak ini dipusatkan di Majalengka, Jawa Barat, dihadiri Presiden Prabowo Subianto dan kepala daerah dari berbagai wilayah.
 
Wakil Bupati Irawan Topani menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para petani atas dedikasi dan kerja kerasnya dalam menjaga ketersediaan pangan.

 “Panen raya ini merupakan wujud syukur atas hasil kerja keras para petani kita,” ujar Wabup. “Ini juga bukti nyata bahwa kita mampu menjaga ketahanan pangan kita sendiri.”
 
Lebih lanjut, Wabup Irawan Topani menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, TNI-Polri, dan masyarakat sebagai kunci keberhasilan pembangunan pertanian berkelanjutan. “Panen raya ini bukan hanya sekadar acara seremonial, tetapi momentum penting untuk memperkuat ketahanan pangan daerah dan nasional,” tegasnya. 

 “Semoga sinergi ini terus terjalin untuk mendukung pembangunan pertanian yang berkelanjutan.(Sambas)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar